Saturday, July 9, 2016

NGANU (2)

terkadang memang tidak dapat dipungkiri, memiliki anak yang lucu, menggemaskan, dan disukai banyak orang menjadi hal yang menyenangkan. bahkan ada orang tua yang menyatakan bahwa anak juga bisa mendatangkan hoki buat orang tua. wah saya juga iri kalau liat temen punya anak nggemesin, bawaannya pengen bawa pulang.
faktor anak yang menggemaskan itu terkadang menjadi fenomena unik di jagad dunia maya, foto2 yang diunggah dapet banyak pujian dan doa dari orang yang melihatnya. ughhh bikin makin iri saja.. temen saya bilang, "bikin sendiri aja". wah harus nya pernyataan begini dikenakan tarif 2016 yang saya upload kmrn ya.. hihihi.
kelucuan anak terkadang dijadikan ajang orang tua cari gengsi, bahkan kadang menuai pujian dan doa di sosial media kurang memuaskan, sehingga harus meningkatkan levelnya, menjadikan anak foto model pro, bintang iklan, model catwalk, dan ikut lomba ini itu anu inu.. sehingga makin tajam lah insting anak untuk hidup dalam dunia yang ternyata punya sistem kompetisi.
bahkan istilah anak yang mendatangkan hoki ini kerap diseret jadi sesuatu yang sifatnya tidak umum, contohnya bawa anak kecil, digendong, dicubt dikit lalu dibawa ke lampu merah atau dari rumah ke rumah untuk meminta sedekah. wajarkah? wajar saja karena bagi orang tua mereka menyatakan punya hak mutlak atas anak. sehingga orang lain yang menilai tindakannya keleru bakal dijadikan musuh. inilah endonesa. sahabat yang baik diartikan yang kudu permisif mendukung segala sesuatu yang dilakukan, meskipun tindakannya kurang tepat. sahabat yang menegur, mengingatkan justru dianggap musuh karena merugikan keinginan batinnya.
anak yanh membawa hoki anak yang membawa berkah anak yang lucu menjadi anak yang mengerikan jika dieksploitasi menjadi penuai pujian lewat karya yang negatif. di dunia youtube sedang buming lagu LELAKI KARDUS yang karena saking lucunya di mashup sana sini untuk mendapatkan tuaian like dan subscriber. wowbanget.. si anak cuma ngerap beberapa punch line dari lagu ini, memang lirik nya seperti bahasa melayu tapi kok... gini liriknya
LELAKI KARDUS LELAKI KARPET LELAKI KENCROT LELAKI BANGKRUT LELAKI MENCRET LELAKI KARBET LELAKI B*NGS*T.