Thursday, June 18, 2015

BIKIN KOMPUTER RINGAN TANPA HARUS RESTART

setelah menjalankan program berat dan banyak di komputer / laptop biasanya kita akan merasakan komputer nya jadi lelet, dan perlu menyegarkannya kembali, caranya tidak cukup hanya dengan me-refresh puluhan kali, tapi dengan men-restart-nya, barulah performa dan kinerjanya kembali prima. Berguru dari oranglain dan pengalaman pribadi, ada cara yang pas untuk membuat komputer jadi oke lagi tanpa harus restart.

biasanya, banyak teman yang menggunakan tune-up utilities, tapi saya rasa itu justru tidak optimal, karena hal itu dilakukan dengan menggunakan aplikasi lain (third party program) yang tentunya membutuhkan kinerja RAM yang dipaksakan. cara yang saya praktekkan kali ini adalah cara yang sebenarnya sudah disediakan oleh windows sendiri (sebenarnya windows sudah membekali sebuah operating system dengan tools untuk fixed problem atau maintenance tanpa aplikasi tambahan dari pihak lain).

caranya :
1. Klik kanan mouse di desktop, pilih New – Shortcut.
2. Ketik %windir%\system32\rundll32.exe advapi32.dll,ProcessIdleTasks pada kolom isian yang muncul
3. Klik Next.
4. Beri nama shortcut tadi, nama yang dapat diberikan bebas sesuai keinginan kamu, awal namanya adalah rundll32.exe.
5. klik finish

setelah komputer kita bekerja keras dan dirasa lelet, coba jangan direstart, tetapi klik saja shortcut tersebut. rasakan bedanya.

selamat mencoba

**percobaan kali ini menggunakan windows 7 ultimate 64 bit, saya rasa cara ini bisa digunakan di windows apapun

No comments:

Post a Comment

berkomentarlah dengan bijak - jika membutuhkan bantuan terkait artikel di blog, WA 0896-7161-2191